Enter your keyword

Call for Proposal Program Research Grant Bank Indonesia 2025

Call for Proposal Program Research Grant Bank Indonesia 2025

Call for Proposal Program Research Grant Bank Indonesia 2025

Program Research Grant Bank Indonesia (RGBI) yang merupakan program skema hibah riset dari Bank Indonesia membuka Call for Proposal untuk pelaksanaan tahun 2025. Program tersebut dialokasikan pada penelitian yang bersifat strategis, untuk jenis riset dan riset pengembangan model dengan topik penelitian yang ditetapkan oleh Bank Indonesia dengan nilai hibah sampai dengan Rp250.000.000 (termasuk pajak).

Berikut disampaikan jadwal-jadwal terkait Program RGBI 2025:

No. Kegiatan Tanggal
1. Pengumuman RGBI 14 Februari 2025
2. Penyerahan Concept Note & Proposal 14-28 Februari 2025
3. Presentasi Kandidat 24-26 Maret 2025 (menyiapkan materi presentasi proposal bagi yang lolos sebagai kandidat RGBI)
4. Pengumuman Kandidat 19 Maret 2025
5. Pengumuman Penerima 11 April 2025
6. Pelaksanaan Riset 12 April – 31 Oktober 2025
7. Seminar Hasil Riset 4 November 2025

Informasi lebih lengkap mengenai panduan pendaftaran RGBI 2025, format dana sistematika penulisan, informasi dasar dan concept notes, lembar tanda tangan, surat pernyataan, TOR topik dapat di akses melalui laman: https://www.spektro-bi.org/pages/rgbi