Enter your keyword

Program Bantuan Penyelenggaraan Konferensi Internasional Tahun 2024

Program Bantuan Penyelenggaraan Konferensi Internasional Tahun 2024

ITB melalui LPPM membuka penawaran Bantuan Penyelenggaraan Konferensi Internasional Tahun 2024.

Program ini ditujukan bagi para penyelenggara konferensi atau seminar ilmiah yang akan menghasilkan artikel ilmiah berafiliasi ITB yang diterbitkan di jurnal/prosiding terindeks bertaraf internasional.

Berikut beberapa hal yang perlu kami sampaikan di antaranya:

  1. Persyaratan, ketentuan dan mekanisme bantuan konferensi internasional dapat dilihat melalui panduan dibawah;
  2. Pemasukan proposal dilakukan secara online melalui website MyPPM (https://myppm.itb.ac.id/) paling lambat hari Kamis, tanggal 2 Mei 2024, pukul 17.00 WIB;
  3. Persetujuan proposal oleh Dekan/Kepala Pusat/Pusat Penelitian melalui website MyPPM (https://myppm.itb.ac.id/) paling lambat hari Jumat, tanggal 3 Mei 2024, pukul 17.00 WIB.

Download:

  1. Panduan Program Bantuan Konferensi Internasional
  2. Template Proposal